Meracik Sabun Pemutih Cair Dari Sabun Batangan

Kulit yang putih mulus dan lembut tentunya akan menjadi keinginan setiap wanita, terutama wanita asia. Sehingga wanita yang berkulit gelap sering merasa bahwa kulit nya kurang memuaskan. Memiliki kulit yang tampak putih bersih merupakan suatu tantangan tersendiri karena intensitas sinar matahari yang tinggi membuat kulit cenderung berwarna gelap. Berikut ini adalah cara meracik body wash pemutih dari sabun batangan.


Bahan yang kamu butuhkan:
- Siapkan 1 sabun batangan sesuai keinginan (Dove / Shinzui)
- Madu 3 s/d % Sdm
- Air Putih 300ml
- Minyak Zaitun 2 Sdm
- Castor Oil 1 Sdm
- 5 Tetes Lavender Essential Oil

Cara Membuat:
- Parut sabun batangan sampai halus, agar mudah lumer setelah diparut tempatkan dipanci stailess dan masukan air 300ml. Panaskan dengan api kecil sambil diaduk.
- Jika sudah mengental masukan 2 Sdm minyak zaitun dan aduk rata kembali
- Matikan api jika sudah mengental. Diamkan beberapa saat
- Kemudian masukan castor oil 1 sdm, lalu diaduk
- Selanjutnya masukan 5 sdm madu dan 5 tetes essential oil
- Aduk kembali hingga semua bahan tercampur sempurna. Masukan kedalam wadah bersih tertutup

Cara Penggunaan nya:
- Basuh semua badan dengan air
- Tuangkan body wash secukupnya ketelapak tangan
- Usapkan pada seluruh tubuh
- Gunakan setiap hari 2 kali sehari. Sabun ini awet 3 bulan di suhu ruang.

Post a Comment

Previous Post Next Post