Beberapa waktu lalu banyak peneliti yang mengungkapkan bahwa payudara merupakan bagian yang bisa menua tiga tahun lebih cepat dibanding bagian lain dari tubuh. Tanda-tanda yang paling mudah terlihat adalah kulit berbintik, keriput dan kendur.
Sayangnya tak ada cara yang bisa dilakukan untuk menghentikan penuaan ini. Yang bisa dilakukan hanyalah mengurangi dan menghambat proses penuaan ini. Apa saja sih yang bisa dilakukan untuk menghambat penuaan payudara?
1. Losion
Sama seperti bagian tubuh lainnya, payudara juga harus dirawat dengan menggunakan losion. Beberapa jenis losion dan juga masker berkolagen bisa digunakan sebagai ramuan untuk merawat payudara.
Salah satu masker payudara yang populer digunakan adalah masker emas 24 karat yang mengandung kolagen. Kombinasi emas dan kolagen tanaman akan membantu meningkatkan metabolisme sel dan mengencangkan kulit sehingga payudara jadi lebih halus dan kencang.
"Yang perlu diingat, kulit di payudara itu sangatlah tipis terutama bagi Anda yang senang menggunakan baju yang seksi. Paparan sinar matahari akan membuat kulit jadi bermasalah dan berjerawat karena hilangnya elastisitas dan pembuluh kapilernya rusak. Maka jangan lupa untuk selalu merawat payudara dengan menggunakan losion anti UV," kata dermatolog dr. sam Bunting.
Bunting juga merekomendasikan untuk merawat bagian leher sampai dada dengan menggunakan produk yang sama dengan perawatan antiaging di wajah.
2. Perhatikan posisi tidur
Mungkin Anda tak pernah menyadari bahwa posisi tidur yang salah juga akan membuat penuaan dini pada payudara. "Posisi tidur akan menyebabkan kerutan di dada. Berbaring di salah satu sisi tubuh akan menyebabkan timbulnya garis vertikal di dada, khususnya Anda yang memiliki ukuran payudara yang lebih besar," jelasnya.
Tidur telentang akan membantu Anda menghindari terbentuknya kerutan halus di antara payudara. Sayangnya tidur telentang tidak mungkin dilakukan sepanjang malam. Seringkali Anda tidur telentang dan bangun dalam posisi miring.
"Satu-satunya cara adalah dengan tidur menggunakan bra yang memiliki cup lembut," ungkap Charlotte Elliston, ahli lingerie dari Rigby & Peller.
3. Kurangi gerakan berlebihan
Dalam setiap aktivitas kita, payudara bisa ikut bergerak. Penelitian yang dilakukan di University of Portsmouth mengungkapkan bahwa ketika sedang berjalan payudara akan bergerak hingga 33 persen dari posisi awal.
Pergerakan payudara yang berlebihan akan membuat payudara jadi cepat kendur karena kulit harus menahan bobot "daging" yang cukup berat, ditambah dengan adanya gaya gravitasi yang bisa membuat dorongan ke bawah jadi lebih besar.
"Pakailah bra yang sesuai. Kalau sedang olahraga, pakailah bra khusus untuk olahraga. Gerakan payudara selama olahraga bisa berkontribusi terhadap terbentuknya kerutan dan kendur. Namun, bra olahraga bisa menahan 80 persen gerakan ini," jelas Charlotte Elliston.
sumber: KOMPAS.com
Tags:
news